Prajurit Kodim Pati Mengikuti Pembekalan Literasi Digital Tahap 4


Pati-Bertempat di gedung Juang 45 kabupaten Pati, prajurit TNI AD dari Koramil jajaran Kodim 0718/Pati hari ini mengikuti kegiatan Literasi Digital sektor pemerintahan secara daring (Online) melalui video conference tahap ke-4 Tahun 2023. Selasa,(12/09/2023).

Pembekalan Literasi Digital kepada Prajurit TNI secara daring (Online) tersebut terseleggara kerjasama antara Kemenkominfo RI bersama Mabes TNI.

Pelaksanaan kegiatan Literasi Digital diikuti sebanyak 40 orang prajurit yang  merupakan tahap ke-4. Sebelumnya kegiatan serupa juga digelar dengan tujuan memberikan pengetahuan agar para prajurit melek teknologi informasi digital.

"Hal ini dikaitkan dengan tuntutan perkembangan teknologi informasi digital,"

"Diharapkan dengan adanya pembekalan Literasi Digital tersebut para prajurit memahami serta dapat  menambah pengetahuan serta kecakapan dalam memanfaatkan media digital, seperti alat komunikasi, jaringan internet dan lain sebagainya,"kata Pasiter Kapten Cba Kistono.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koramil 02/Juwana Dapat Surprise Dari Forkopincam Dalam Rangka HUT Ke-79 TNI

Sambangi Markas Kodim Pati, Rombongan Siswa SMPN 05 Pati Kampanyekan Hemat Air

Satgas TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0718/Pati Mulai Bongkar Sasaran RTLH