Kodim Pati Menggelar Upacara Bendera Di Halaman Gedung Juang 45


Pati-Memupuk Nasionalisme serta kedisiplinan anggota, Kodim 0718/Pati menggelar upacara bendera di halaman gedung Juang 45 Kabupaten Pati. Senin,(12/06/2023).

Kegiatan upacara bendera juga merupakan wujud penghormatan terhadap jasa para pahlawan serta simbol negara Indonesia.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Pasi Pers Kodim 0718/Pati Kapten Inf Bambang Sutejo dengan peserta upacara adalah Perwira,Bintara, Tamtama serta PNS TNI AD Kodim Pati.

"Upacara pengibaran bendera Merah Putih ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Kodim Pati guna memupuk jiwa nasionalisme serta kedisiplinan,"kata Inspektur upacara.

Untuk diketahui, selama proses pembangunan gedung Kodim 0718/Pati,  kegiatan upacara untuk sementara waktu dialihkan di halaman gedung 45 kabupaten Pati.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koramil 02/Juwana Dapat Surprise Dari Forkopincam Dalam Rangka HUT Ke-79 TNI

Sambangi Markas Kodim Pati, Rombongan Siswa SMPN 05 Pati Kampanyekan Hemat Air

Satgas TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0718/Pati Mulai Bongkar Sasaran RTLH